SEKRETARIS DAERAH BUKA MUSRENBANG RKPD TA. 2023 KECAMATAN LOKSADO

Pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (Musrenbang RKPD) di Kabupaten Hulu Sungai Selatan digelar di seluruh kecamatan secara bergilir. Hari ini kesempatan Kecamatan Loksado yang mendapat giliran melaksanakan Musrenbang, yang digelar di Aula Kantor Kecamatan Loksado, Senin (24/01).

Sebelum membuka musrenbang, Sekretaris Daerah Kab. HSS Drs. H. Muhammad Noor, M.AP menyerahkan penghargaan bagi desa yang tercepat lunas dalam pembayaran PBB yaitu Desa Tumingki, Kamawakan dan Panggungan.

Di awal kegiatan terlebih dahulu disampaikan laporan oleh Fathul Mushalli, SSTP, M. Si. selaku Camat Loksado bahwa dari 11 Desa yang ada di Kecamatan Loksado terhimpun 73 usulan pembangunan dengan 33 usulan prioritas. Seluruh usulan tersebut mencakup Bidang Infrastruktur, Bidang Sosial Budaya, dan Perekonomian dan menjadi dominasi yaitu kegiatan fisik, infrastruktur jalan terutama yang terdampak bencana alam.

Dalam wawancaranya Sekda Kab.HSS Drs. H. Muhammad Noor, M.AP mengatakan bahwa daftar panjang sebanyak 73 dan daftar pendek yang ada 33 usulan yang nantinya akan digodok lagi pada saat pembahasan yang mana akan menjadi prioritas. “Kami ingin mengulang, apa yang selalu disampaikan Bupati bahwa hasil-hasil ini memang harus selalu disandingkan dengan kemampuan keuangan daerah kita. Dalam beberapa kesempatan beliau menyampaikan bahwa tahun 2022 dan tahun 2023 memang keuangan daerah kita belum terlalu menggembirakan.” Tutur Sekda.

“Inilah yang selalu diharapkan oleh beliau agar terjadi sinkronisasi untuk menyikapi keadaan keuangan daerah kita sehingga aspirasi masyarakat yang muncul ini merupakan aspirasi yang betul-betul prioritas. Mudah-mudahan musrenbang ini menghasilkan sesuatu yang terbaik, yang bermanfaat bagi masyarakat Loksado.” Lanjut Sekda

Musrenbang Kecamatan ini dihadiri oleh Ketua DPRD Kab. HSS H.Akhmad Fahmi, SE Ketua Komisi 3 DPRD Kab. HSS Yuniarti, SH, MH, Asisten 2 Setda Kab. HSS, Staf Ahli, para Kepala OPD lingkup Kab. HSS, Forkopimcam, Ketua TP-PKK Kec. Loksado, para Kepala Desa beserta Ketua BPD, tokoh masyarakat, tokoh agama, Forum Anak, dan berbagai stakeholder terkait dengan pelaksanaan pembangunan di tingkat Kecamatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *